3. Rumah Adat Kariwari
Kariwari merupakan rumah adat di Papua yang dihuni oleh Suku Tobati-Enggros yang berada di tepi Danau Sentani, Jayapura.
Sama seperti Honai, Kariwari hanya boleh ditempati oleh laki-laki dengan usia minimal 12 tahun.
Dari segi bangunan, rumah Kariwari memiliki atap yang berbentuk limas segi delapan. Kemudian bangunannya terbuat dari bambu, kayu, besi, serta daun sagu hutan.
4. Rumah Adat Jew
Rumah Jew merupakan rumah adat Suku Asmat. Rumah ini berupa rumah panggung berbentuk persegi panjang.
Uniknya, bangunan rumah sama sekali tidak menggunakan paku sebagai penghubung antar kayu. Sebagai gantinya, kayu-kayu tersebut dihubungkan menggunakan akar-akar rotan.
Rumah Jew hanya boleh ditinggali oleh laki-laki yang belum menikah. Anak laki-laki yang belum berusia sepuluh tahun dan perempuan tidak diperbolehkan masuk ke dalamnya. Sehingga rumah ini juga dikenal sebagai rumah Bujang.
Editor : Iman Nurhayanto