SURAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, Jawa Tengah, baru saja mendapat bantuan dana dari Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA). Bantuan tersebut akan digunakan untuk menangani ribuan rumah tidak layak huni (RTLH) di Kota Solo.
Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperum KPP) Kota Surakarta Taufan Basuki mengatakan, salah satu kawasan permukiman padat penduduk yang tidak lepas dari penataan tahun ini yakni Baluwarti.
"Kalau di Baluwarti perlu ada penataan. Kami selaraskan dengan aturan-aturan yang ada di sana. Ada 160-an rumah," katanya, Selasa (3/1/2023).
Selain itu, lanjut dia, ada beberapa kawasan lain yang juga perlu dilakukan penataan.
"Potensinya sudah kami siapkan, merata di lima kecamatan. Kami belum bicara kuota, kami lihat potensi saja," terang Basuki.
Editor : Iman Nurhayanto