KENDAL, iNewsJatenginfo.id - Peran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kendal kepada masyarakat dibeberkan dalam kegiatan Diskusi Konsultasi Publik I Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kecamatan Patebon, di hotel Saeinn Kendal, Senin (19/9/2022). Lapas Terbuka Kendal secara infrastruktur yang geografis dan sosiologisnya berada diantara tiga desa selalu melibatkan masyarakat sekitar dalam proses berkegiatan.
Mewakili Kepala Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal, Ghina Soekarna selaku Kasubbag Tata Usaha menyampaikan, Lapas Terbuka Kendal secara geografis dan sosiologis berada di bagian utara Kabupatan Kendal kurang lebih hanya berjarak 2-3 km dari garis pantai utara. Sedangkan secara sosiologis berada diantara tiga desa di wilayah Kecamatan Patebon, yaitu Wonosari, Bangunsari dan Kartikajaya.
"Lapas Minimum Security yang melaksanakan kegiatan pembinaan produktif terhadap WBP di bidang Industri Agriculture, yakni pertanian, perikanan, dan peternakan, merupakan salah satu dari lima Lapas Terbuka di Indonesia yang memiliki typical lapas terbuka produktif/industri," kata Ghina Soekarna.
Editor : Iman Nurhayanto