"Jadi partai Perindo itu hadir untuk melayani masyarakat bagaimana bisa berbuat sesuatu agar masyarakat belum mapan ini naik kelas," katanya.
"Kalau menyejahterakan masyarakat dan bisa dicontoh oleh daerah-daerah lain, makanya kalau masyarakat pengen naik kelas cepat, pengen cepat sejahtera Indonesia jadi kuat supaya bisa Perindo (Persatuan Indonesia)," tutur HT.
Sebagai informasi, Partai Perindo merupakan Partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024. Partai Perindo dipimpin Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan mendukung capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dalam konteks pilpres 2024. Partai Perindo dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera.
Editor : Iman Nurhayanto