get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengawas TPS Diperlukan Untuk Antisipasi Potensi Pelanggaran Pemilu

Sosialisasi Pencegahan Terorisme dan Radikalisme di Lingkungan Perusahaan Milik Negara

Minggu, 01 Oktober 2023 | 22:24 WIB
header img
Untuk memperkuat kesadaran kebangsaan para pekerja, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Cilacap adakan sosialisasi cegah terorisme dan radikalisme. (Foto: Istimewa)

Sebagai salah satu objek vital nasional, Kilang Pertamina RU IV Cilacap rentan terhadap tindak pidana terorisme dan radikalisme. Oleh karena itu, para pekerja RU IV diharapkan dapat ikut berperan dalam menjaga agar kilang tetap beroperasi dengan aman, andal, efisien, ramah lingkungan, dan menguntungkan.

Edy menambahkan bahwa program ini dilaksanakan sesuai dengan regulasi BNPT tentang penanggulangan terorisme No.3 Tahun 2020, yang berjudul 'Pedoman Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital yang Strategis dan Fasilitas Publik dalam Pencegahan Tindak Pidana Terorisme' di lingkungan Subholding Refining & Petrochemical PT KPI. 

"Selain itu, program ini juga merupakan bagian dari internalisasi nilai-nilai inti BUMN, yaitu amanah dalam menjalankan tugas dan loyalitas yang mengutamakan kepentingan bangsa," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Deradikalisasi Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi-BNPT, Brigjen (Pol) Akhmad Nurwakhid menekankan pentingnya asesmen pembinaan dan peningkatan kesadaran kebangsaan bagi semua individu di Pertamina, terutama pekerja yang menduduki posisi-strategis dalam perusahaan.

Dalam materi yang disampaikan mengenai 'Radikalisme, Terorisme & Strategi Antisipasinya', ia menegaskan bahwa tidak semua orang yang memiliki pandangan radikal adalah teroris, tetapi setiap teroris pasti memiliki pandangan radikal. "Terorisme adalah fenomena yang perlu dianalisis dari berbagai perspektif ilmu, termasuk politik, sosiologi, komunikasi, hukum, dan psikologi," paparnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut