get app
inews
Aa Read Next : Rangkul Investor Untuk Tingkatkan Perekonomian di Jateng

Pemulihan Ekonomi Jateng Pasca Pandemi, Rute Internasional Dibuka Kembali

Jum'at, 09 Desember 2022 | 11:11 WIB
header img
Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jateng. Foto: Ist

Wisata Candi Borobudur menurutnya sebagai destinasi unggulan Jateng yang diharapkan tetap menjadi magnet wisatawan.

"Borobudur kita harapkan fokusnya tidak hanya dari Yogyakarta saja, tapi seluruh sudut bisa menjadi daya tarik wisata," harapnya.

Ia menambahkan integrasi destinasi untuk mengoptimalkan bandara ini harus dilakukan termasuk bandara yang ada di Ngloram Kabupaten Blora, Karimunjawa, Purbalingga dan Ahmad Yani Semarang.

"Membangun dan menjaga konektivtas connecting flight dari Jakarta bisa dilakukan supaya lebih hidup," tambahnya.

Wing Wiyarso merupakan Kepala Disbudpar Kota Semarang  berharap rute internasional dapat kembali dibuka sehingga mendorong kunjungan wisatawan seperti saat sebelum terjadi pandemi.

Sejauh ini kunjungan wisatawan yang turun hingga 50 persen akibat pendemi memang sudah mulai pulih walau belum kembali seperti dulu.

Akan tetapi sejumlah program wisata yang dirancang ternyata membuat kunjungan wisatawan ke Semarang membludak.

"Potensi wisata di Semarang dan Jateng sangat menarik dan kita juga mengkolaborasikan para kepala daerah di aglomerasi Semarang Raya menyusun paket dan promosi wisata bersama," ucapnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut