get app
inews
Aa Text
Read Next : Bupati Sragen Minta Masyarakat Waspada Penipuan yang Catut Namanya

Pilkades Serentak, Kapolres Sragen: Bila Rawan Ditambah BKO Brimob

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 10:19 WIB
header img
Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama menggelar acara silaturahmi, ramah tamah dengan awak media Sragen, Jumat (21/10/2022) siang.Foto: iNewsSragen.id/Joko Piroso

Dia berpesan tidak ada keributan, gesekan serta fiksi, sehingga membuat situasi adem pasca Pilkades.

Kapolres percaya, sinergitas yang terjalin ini, akan lebih bisa ditingkatkan, dengan saling mendukung dan menguatkan.

Sedangkan Ketua Seksi Polhukam PWI Surakarta, saudara Anindito, yang juga wartawan media cetak Suara Merdeka yang bertugas diwilayah Sragen, mengutarakan hubungan yang telah terjalin selama ini bersama Polres Sragen berlangsung baik.

Meski bukan sifatnya konfirmasi kepada Kepolisian, namun saat bertemu, tetap lancar dan harmonis situasinya.

Ditanya masalah adanya botoh, yang umumnya terjadi pada momen Pilkades, Kapolres mengatakan, telah melakukan maping, untuk meminimalisir, mencegah adanya botoh di momen Pilkades tersebut.

Kapolres menjelaskan telah melakukan pengerahan personel untuk melakukan pengamanan Pilkades, hingga lebih dari 600 orang personel, yang terbagi dalam beberapa lapisan, dimulai dari standby Mako Polres, stand by Mapolsek di 4 Kawedanan, hingga di lokasi pencoblosan ditiap desa.

Seperti dirinci Kapolres dalam uraianya, bahwa di kabupaten Sragen ini akan digelar sebanyak 19 Desa yang akan Pilkades.

Dari 19 Desa tersebut, terdapat 16 Desa yang memiliki indikator warna hijau yang artinya aman, sedangkan 3 Desa diantaranya memiliki indikator warna kuning yang artinya rawan.

“ namun meskipun rawan, masih bisa terkendali dengan pengerahan power hand Kapolres, yakni personel yang saya gelar, yang akan bisa turun dalam tempo 3 menit bilamana terjadi sesuatu hal, ditambah BKO Brimob, TNI serta petugas personel pengamanan dari pemerintah daerah, yang akan mengamankan jalannya Pilkades, “ ujarnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut