get app
inews
Aa Text
Read Next : Beri Perhatian pada Pramuka, Nana Sudjana Dikukuhkan Sebagai Ketua Mabida Jateng

Seleksi Akmil TA 2022, Kasdam IV/Diponegoro: Semua Calon Sama-sama Punya Peluang

Rabu, 15 Juni 2022 | 20:35 WIB
header img
Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Parwito memimpin sidang parade TK. Subpandasus penerimaan calon Taruna/Taruni Akademi Militer (Akmil) TA 2022 Kodam IV/Diponegoro. Foto: Ist

Sementara alokasi jumlah personel untuk mengikuti seleksi tingkat Panda di Rindam IV Diponegoro sebanyak 124 orang, terdiri dari 111 orang calon Taruna sumber reguler dan 3 orang sumber spotting SMA unggulan serta 10 orang calon Taruni.

“Sasaran yang ingin dicapai dalam Sidang Parade ini adalah terpenuhinya alokasi Pendidikan penerimaan Taruna/Taruni Akmil TA 2022 khususnya Panda IV Diponegoro sebanyak 19 orang terdiri dari 18 orang Taruna dan 1 orang Taruni yang memenuhi kriteria lulus Kesehatan, Jasmani, Psikologi, Mental Ideologi dan Akademik,” ujarnya.

Dengan menggunakan sistem barcode dalam setiap tahapan seleksi diharapkan bisa meminimalisir kecurangan serta kesalahan pada tahapan seleksi.

“Kalau memang calon tersebut mempunyai nilai yang bagus dalam segala aspek kriteria penilaian, maka harus diterima. Cegah dan hindari semua tindakan maupun kebijakan yang berbau KKN,” ujar jenderal bintang satu ini.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut