get app
inews
Aa Text
Read Next : Seorang Warga dan Kades Diperiksa Polisi Buntut Galian C di Katekan Grobogan

Orang Tua Murid Cemas Bangunan SD di Grobogan ini Rusak Parah

Jum'at, 10 Juni 2022 | 17:57 WIB
header img
Siswa SDN 2 Penawangan di Kabupaten Grobogan yang belajar di teras karena Gedung sekolahnya nyaris ambruk. Foto: Rustaman Nusantara.

GROBOGAN, iNewsJatenginfo.id – Wali murid SD N 2 Penawangan di Kabupaten Grobogan rela menunggu anaknya belajar di sekolah sampai selesai. 

Mereka khawatir dengan kondisi ruang kelas yang rusak parah dan nyaris roboh. 

Bahkan saat ujian penilaian akhir semester, para siswa harus menjalaninya di teras sekolah. 

Orang tua yang biasa menunggui di sekolah, mengaku sangat cemas ketika anaknya belajar di dalam kelas. Sebab kondisinya rusak berat, seluruh atap patah dan menggantung sehingga sangat rawan ambrol. 

“Saya was-was ketika melihat kondisi ruang kelas karena semakin mengkhawatirkan,” kata salah satu orang tua murid Marito, Jumat (10/6). 

Dia sedikit lebih tenang ketika anak-anak belajar di teras daripada di kelas. Rasa ketakutan wali murid sudah muncul sejak awal kerusakan bangunan tiga tahun lalu. 

Terdapat tiga ruang kelas di SD N 2 Penawangan Grobogan yang kondisinya rusak parah. Kerusakan terparah terjadi sejak tiga bulan terakhir. 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut