get app
inews
Aa Text
Read Next : Belajar dari Peristiwa Ketua OSIS SMAN 1 Cawas Tewas, Ini Alasan Tubuh yang Basah Mudah Tersetrum

Ternak Kambing Etawa, Desa di Lereng Merapi Ini Berhasil Keluar dari Kemiskinan

Kamis, 02 Juni 2022 | 10:43 WIB
header img
Desa Tangkil, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten yang mulanya tercatat sebagai desa miskin di Jateng kini sukses mengembangkan peternakan kambing etawa. Foto: Ist

Menurutnya, kambing etawa memiliki harga jual tinggi karena selain dapat memproduksi susu juga bisa diikutkan kontes. Kambing yang menjuarai kontes bahkan dibandrol harga puluhan hingga ratrusan juta rupiah.

“Iya, maskotnya kambing etawa Desa Tangkil itu Ragasa. Kambing Ragasa itu sudah terjual Rp 85 juta. Saat ini sudah ada keturunannya untuk dijadikan indukan. Nah, untuk cucunya ini kemarin juara tiga kontes tingkat nasional di Sleman, dan sudah ditawar Rp60 juta tapi belum saya kasih, kalau bisa ya Rp100 juta, nego lah,” sebutnya.

Bukan hanya mengangkat potensi kambing etawa, pembinaan Pemprov Jateng juga menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk mengelola UMKM berbahan baku ubi talas. Produk olahan jenis kripik itu saat ini sudah menjangkau pasar di Kabupaten Klaten, yang awalnya hanya dijual di pasar lokal desa.

Sekretaris Desa Tangkil, Tri Handoko menuturkan bahwa di tahun 2021 desanya menjadi binaan Balkesmas Wilayah Klaten untuk mengentaskan kemiskinan. Meski hanya berlangsung selama satu tahun, pembinaan itu mampu mengangkat potensi desa. Dan, hingga saat ini Balkesmas masih melakukan monitoring.

“Kebanyakan penduduk bermatapencaharian petani, peternak dan wiraswasta. Di tahun 2021 kami mendapat binaan dari Balkesmas untuk meningkatkan taraf hidup,” ungkapnya.

Perkembangannya, sejumlah potensi yang berhasil digarap dengan baik adalah sektor peternakan kambing etawa, UMKM dan kesenian.

“Kami diberikan banyak sekali pembinaan, dengan menggandeng Dinas Pertanian dan penyuluhan bahkan sampai terkait badan hukum, terutama bagi peternak kambing etawa,” katanya.

Sementara, Ratna Trisilawati, pendamping desa dari Balkesmas wilayah Klaten menyampaikan bahwa pihaknya langsung melakukan penggalian potensi Desa Tangkil, untuk kemudian dikembangkan.

“Kami dari Balkesmas Wilayah Klaten mendapatkan amanah untuk melakukan pendampingan di desa zona miskin yaitu di Desa Tangkil dan setelah kami masuk ke desa ini kami gali potensinya,” kata Ratna.

“Ternyata di sini begitu banyak potensi kearifan lokalnya, potensi dari segi peternakan ada kambing etawa, kesenian Turonggo Suro, dan bidang UMKM didukung oleh hasil bumi yang diolah masyarakat menjadi sesuatu yang bermanfaat,” ujarnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut