Pasalnya, jika sukses mengunci kemenangan diantara dua laga terakhirnya, Timnas Indonesia total akan mengoleksi 10 poin. Jumlah tersebut sudah pasti tidak bisa dikejar oleh Vietnam yang hanya punya poin maksimal sembilan.
6. Pelatih Philippe Troussier Dipecat
Kemenangan ini sekaligus menjadi kemenangan kelima Timnas Indonesia melawan tim yang dinakhodai Troussier. Kekalahan pertama Troussier saat menghadapi Timnas Indonesia terjadi kala dia melatih Qatar.
Pertemuan itu terjadi pada Piala Asia 2004, yang mana saat itu Skuad Garuda yang dinahkodai Ivan Kolev menang dengan skor 2-1. Kemudian kekalahan kedua Troussier melawan Timnas Indonesia terjadi saat dia sudah menukangi Vietnam, tepatnya saat bersua di SEA Games 2023. Skuad Garuda Muda asuhan Indra Sjafri kala itu mampu menang dengan skor tipis 3-2.
Berlanjut ke kekalahan ketiga Troussier, lagi-lagi dia tak bisa menaklukan Timnas Indonesia dibawah asuhan Shin Tae-yong. Skuad Garuda menang tipis 1-0 atas Vietnam pada babak penyisihan grup Piala Asia 2023.
Sementara kekalahan keempat juru taktik asal Prancis itu terjadi baru-baru ini, yaitu kala Vietnam melawan Timnas Indonesia pada pertemuan pertama lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Troussier dibuat gigit jari karena The Golden Star Warriors kalah 0-1 dari Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis (21/3) lalu.
Editor : Iman Nurhayanto