get app
inews
Aa Read Next : Pj Gubernur Berharap Anggota DPRD Jateng Jaga Amanah Rakyat

Pj Gubernur Jateng: Semua Pihak Harus Kolaborasi dan Sinergi untuk Sukseskan Pemilu 2024

Rabu, 11 Oktober 2023 | 16:49 WIB
header img
PJ Gubernur Jateng Tegaskan semua pihak harus berkolaborasi dan bersinergi, untuk mewujudkan kesuksesan Pemilu 2024 di Jawa Tengah. Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id – Semua pihak harus berkolaborasi dan bersinergi, untuk mewujudkan kesuksesan Pemilu 2024 di Jawa Tengah. Demikian yang ditegaskan Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana.

Kolaborasi dan sinergisitas itu perlu dilakukan oleh penyelenggara Pemilu (KPU, Bawaslu dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu/DKPP), peserta pemilu (Parpol, Caleg), pemerintah, dan seluruh komponen masyarakat.

Menurut Nana, ada tiga indikator keberhasilan dalam pemilu, meliputi partisipasi pemilih yang tinggi, tidak ada konflik yang merusak persatuan, serta pemerintahan dan pelayanan masyarakat berjalan tanpa gangguan.

“Menurut saya ada tiga indikator kesuksesan Pemilu. Itu yang harus selalu kita sosialisasikan dan jaga, agar penyelenggaraan Pemilu nanti sukses,” kata Nana Sudjana, saat Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka persiapan Operasi Mantap Brata 2023-2024 atau Pengamanan Pemilu 2024, yang diselenggarakan oleh Polda Jateng di Hotel Patra Jasa, Kota Semarang, Selasa (10/10/2023).

Nana menjelaskan, sejumlah peran pemerintah dalam perhelatan pemilu meliputi penyusunan data kependudukan, memberikan perlindungan hukum dan keamanan, pelaksanaan kampanye, percetakan dan distribusi logistik.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut