get app
inews
Aa Read Next : Kurikulum Merdeka Bawa Angin Segar Pendidikan Indonesia

Pembelajaran P5 SMAN 1 Klampok, Pemilih Pemula Dalam Menyongsong Pemilu yang Berintegritas

Selasa, 03 Oktober 2023 | 11:49 WIB
header img
Sosialisasi Pemilu dilakukan KPU Banjarnegara di SMAN 1 Klampok Banjarnegara, Senin (2/10/2023). Foto. dok SMAN 1 Klampok

BANJARNEGARA, iNewsJatenginfo.id - Demi menjadikan pemilih muda dan pemilih pemula yang cerdas, SMAN 1 Purwareja Klampok Banjarnegara memilih materi Pemilu dalam penerapan kurikulum merdeka melalui pembelajaran Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di lingkungan sekolah, Senin (2/10/2023).

Dalam kegiatan tersebut, pihak sekolah mengambil tema 'Pemilu Suara Demokrasi' dengan menghadirkan langsung narasumber dari komisioner KPU Kabupaten Banjarnegara demi mengurai materi tentang 'Peranan Pemilih Pemula Dalam Menyongsong Pemilu yang Lebih Baik dan Berintegritas'.

Hal ini seiring dengan implementasi dari kurikulum merdeka, serta upaya mewujudkan pemilih pemula dan pemilih muda yang cerdas demi berlangsungnya pesta demokrasi yang berintegritas.

Tema Pemilu ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi para siswa SMAN 1 Purwareja Klampok dalam menyongsong Pemilu serentak 2024. Sebagai pemilih muda dan pemilih pemula, para siswa ini harus memahami tentang Pemilu langsung dari sumbernya.

Komisioner KPU Banjarnegara Khuswatun Chasanah yang menjadi narasumber di SMAN 1 Purwareja Klampok mengatakan, informasi terkait Pemilu dapat diperoleh dari beberapa sumber yang terpercaya, KPU sendiri membuka ruang yang luas bagi siapa saja yang ingin mengerahui tentang prosesi pesta demokrasi.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut