get app
inews
Aa Text
Read Next : Buntut Kasus Kematian Dokter Aulia Risma, Polda Jateng Tetapkan 3 Tersangka

Hasil Munas IKA Undip, Abdul Kadir Karding Terpilih Jadi Ketua Umum Periode 2022-2027

Senin, 12 Desember 2022 | 13:06 WIB
header img
Abdul Kadir Karding yang terpilih sebagai Ketua Umum DPP IKA Undip periode 2022-2027. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id -  Musyawarah Nasional (Munas) ke-10 Ikatan Alumni Universitas Diponegoro (IKA Undip) bertajuk 'Penguatan Peran dan Kontribusi Alumni Undip Mewujudkan Indonesia Emas 2045' digelar di Jakarta pada 9-11 Desember 2022. Menghasilkan Abdul Kadir Karding yang terpilih sebagai Ketua Umum DPP IKA Undip periode 2022-2027 setelah melalui proses yang demokratis dan penuh kekeluargaan.

Dalam proses pemilihan anggota DPR RI lulusan Faktultas Perikanan dan Ilmu Kelautan UNDIP ini, bersaing dengan Noor Rachmad, mantan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum) Kejaksaan Agung RI, alumni Fakultas Hukum Undip.

Usai terpilih pada Munas  ini, Karding pada pidato pertamanya mengucapan terima kasih kepada pengurus periode sebelumnya yang dipipmpin oleh Akhmad Muqowan karena telah banyak bekerja, dan berjuang tanpa pamrih untuk IKA Undip.

Ia memiliki tekad menjadikan IKA Undip sebagai ‘rumah’ para alumni Undip.

“Utamanya kita ingin Ika Undip ini menjadi rumahnya alumni untuk memberi kontribusi ke Undip, ke alumni dan ke masyarakat, Jadi Ika Undip tugas utamanya tolong menolong antar alumni, saling bahu membahu, asih asah asuh” ucapnya, Minggu (11/12/2022).

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut