get app
inews
Aa Text
Read Next : Jamu Diakui sebagai WBTB Dunia, Begini Sejarah dan Perkembangannya di Jateng

Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono Pentaskan Wayang, Sambut Hari Wayang Nasional

Senin, 07 November 2022 | 16:05 WIB
header img
Menyambut peringatan Hari Wayang Nasional, Wakil Ketua DPRD provinsi Jawa Tengah menginisiasi pementasan wayang kulit semalam suntuk dengan lakon "Semar Mbangun Kahyangan" oleh Ki Dalang Sunarko Hadi Warsono, yang digelar di desa Tlogowulung, kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, Sabtu (5/11/2022). Foto: Ist

KEBUMEN, iNewsJatenginfo.id -  Setiap tanggal 7 November, masyarakat Indonesia selalu memperingati Hari Wayang Nasional. Selain  wayang merupakan salah satu kesenian unik dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi bangsa Indonesia, ternyata juga menarik perhatian dunia.

Puncaknya adalah wayang ditetapkan sebagai World Masterpiece of Oral Intangible Heritage of Humanity oleh UNESCO. Penetapan kesenian wayang sebagai Karya Agung Dunia Warisan Budaya Lisan Nonbendawi Manusia oleh UNESCO itulah yang kemudian sekarang diperingati sebagai Hari Wayang Nasional.

Menyambut peringatan Hari Wayang Nasional, Wakil Ketua DPRD provinsi Jawa Tengah Ferry Wawan Cahyono menginisiasi pementasan wayang kulit semalam suntuk dengan lakon "Semar Mbangun Kahyangan" oleh Ki Dalang Sunarko Hadi Warsono, yang  digelar di desa Tlogowulung, kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, Sabtu (5/11/2022).

Pementasan wayang kulit itu mampu mengobati kerinduan masyarakat yang lama tidak menyaksikan pertunjukan wayang secara langsung. Selain  itu, pagelaran wayang kulit semalam suntuk itu, juga menggerakkan roda perekonomian rakyat, karena banyak pedagang tiban yang mendapatkan penghasilan dari banyaknya penonton.

Pentas wayang kulit dengan lakon “Semar Mbangun Kahyangan”  sangat menginspirasi, terutama  ketokohan Semar sebagai simbol wong cilik, rakyat jelata, mencoba membangun Kahyangan. Kahyangan yang dimaksud Semar bukanlah istana megah (baca: tempat para dewa) melainkan untuk mengembalikan sikap pemimpin untuk berorientasi pada rakyatnya, dan membangun untuk kepentingan rakyat.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut