Logo Network
Network

Menabung Demi Bantu Bayar Uang Sekolah Teman, Ini Kisah Persahabatan Bocah 12 Tahun Berhati Mulia

Umaya Khusniah
.
Kamis, 25 Agustus 2022 | 22:33 WIB
Menabung Demi Bantu Bayar Uang Sekolah Teman, Ini Kisah Persahabatan Bocah 12 Tahun Berhati Mulia
Yusuf mengumpulkan uang sakunya selama satu bulan untuk bantu sahabat bayar sekolah. (Foto: OhBulan)

KUALA LUMPUR, iNewsJatenginfo.id - Kisah persahabatan bocah 12 tahun yang rela mengumpulkan uang sakunya demi membayar biaya pendidikan sahabatnya. Persahabatan sejati dua bocah asal Malaysia ini tergambar jelas, ketika sahabatnya terancam putus sekolah.

Adalah Yusuf yang ikhlas mengumpulkan uang saku sekolahnya selama sebulan dari uang yang diberikan oleh anggota keluarganya. Uang tersebut mencapai 80 ringgit Malaysia (RM). Karena kurang, Yusuf lantas meminta 20 RM kepada ayahnya, lantaran biaya yang harus dibayar untuk membantu sahabatnya mencapai 100 RM. 

Dilansir dari OhBulan pada Rabu (24/8/2022), ayah Yusuf, Nasiae Ismail pun memberikan sejumlah uang yang diminta putranya. Dia memang mengetahui jika putranya tengah menabung untuk membantu sahabatnya. 

Ismail pun tak keberatan. Dia bahkan mengunggah kisah usaha putranya membantu sahabat ke dalam Facebook dan viral. 

Dalam unggahannya, dia mengaku anaknya telah mengutarakan maksud baiknya sejak sebulan sebelumnya. Yusuf mengatakan, sahabatnya harus putus sekolah jika tak bisa membayar iuran pendidikan.

"Kemarin Yusuf meminta RM20 atau sekira Rp66.000, untuk melengkapi tabungannya selama sebulan yang telah mencapai RM80 atau Rp265.000. Tujuannya adalah untuk membayar biaya pendidikan teman," tulisnya dalam unggahan.

Follow Berita iNews Jatenginfo di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini