JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Sepuluh Profesi yang punya gaji tertinggi di dunia. 10 profesi yang memiliki gaji tinggi di dunia, dinominasi dari bidang kesehatan seperti dokter dan tenaga medis lainnya.
Gaji adalah suatu bentuk pembayaran periodik dari seorang majikan pada karyawannya yang dinyatakan dalam suatu kontrak kerja. Di Indonesia sendiri ukuran gaji biasanya dilakukan dalam periode per bulan.
Jika Anda menginginkan gaji tinggi, ada beberapa profesi yang bisa Anda ambil di dunia ini. Berikut adalah beberapa profesi yang punya gaji tertinggi di dunia 2022 menurut Great Learning.
Lantas profesi apa saja yang memiliki gaji tinggi di dunia ini, berikut ini pembahasaan terkait profesi dengan gaji tertinggi di dunia yang dikutip dari berbagai sumber, Senin (22/8/2022).
10 Profesi yang Punya Gaji Tertinggi di Dunia 2022
1. Chief Executive Officer (CEO)
Istilah Chief Executive Officer atau CEO mungkin sudah tidak asing lagi bagi Anda. CEO merupakan posisi tertinggi yang ada di sebuah perusahaan, terutama di perusahaan startup.
Dengan posisinya tersebut, bayaran atau gaji yang didapatkan tentunya sangatlah besar. Rata-rata gaji seorang CEO di Amerika Serikat berada di angka USD310 ribu atau sekitar Rp4,6 miliar.
2. Ortodontis
Profesi berikutnya yaitu Ortodontis. Ortodontis berbeda dengan dokter gigi pada umumnya dan merupakan spesialisasi dari ilmu kedokteran gigi. Seorang Ortodontis memiliki fokus kepada penanganan dari posisi gigi serta rahang agar sejajar dan tidak mengganggu struktur wajah.
Rata-rata, seorang Ortodontis di Amerika Serikat mendapatkan penghasilan sebesar USD 304 ribu atau sekitar Rp4,5 miliar.
3. Gynecologist
Gynecologist adalah sebuah profesi kedokteran yang memiliki spesialisasi di bidang kesehatan organ reproduksi wanita. Gaji rata-rata yang diterima oleh seorang Gynecologist adalah sebesar USD299,100 atau sekitar Rp4,4 miliar.
4. Dokter Ahli Bedah
Seorang dokter ahli bedah juga mendapatkan gaji yang sangat tinggi. Namun, perlu diingat bahwa seorang dokter ahli bedah memiliki tanggung jawab dan risiko yang sangat tinggi.
Seorang dokter ahli bedah di Amerika Serikat bisa mendapatkan gaji hingga USD216,248 atau sekitar Rp3,2 miliar. Namun, perjalanan untuk menjadi seorang dokter ahli bedah akan memakan banyak waktu dan pikiran.
5. Data Scientist
Profesi pertama yang bisa memiliki gaji tinggi adalah Data Scientist. Di era digital seperti sekarang ini, banyak sekali perusahaan yang beralih atau melakukan digitalisasi bagi produk-produknya. Untuk itu, jasa dari seorang Data Scientist sangat dibutuhkan saat ini.
Sebuah perusahaan tentunya memiliki data-data yang cukup kompleks dan memiliki nilai tinggi untuk perkembangan perusahaan. Untuk itu, seorang Data Scientist bertugas untuk mengumpulkan data dalam jumlah yang besar untuk dianalisis dan dikembangkan demi keperluan perusahaan. Di Amerika Serikat, potensi gaji yang didapatkan oleh seorang Data Scientist bisa mencapai USD119,435 atau sekitar Rp1,77 miliar.
Editor : Iman Nurhayanto