Aksi Ricuh, Warga Protes Penutupan Pelintasan KA Tanpa Palang Pintu di Ambarawa

Lurisa Lulu
Aksi warga protes penutupan ruas jalan sebidang di perlintasan kereta tanpa palang pintu di jalan Brigjen Sudiarto Lodoyong Ambarawa Kabupaten Semarang diwarnai kericuhan. Warga yang tak terima jalur sebidang ditutup mendadak pascakecelakaan minibus

Sementara, sesuai dengan Surat Edaran Direktur Jenderal Perkeretaapian dengan Nomor: KP.004/I/23/DJKA/2022 tanggal 25 April 2022 tentang Peningkatan Keselamatan di Perlintasan Sebidang, Senin (23/5) KAI Daop 4 Semarang bersama Dishub Kabupaten Semarang dan Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jawa Bagian Tengah DJKA Kemenhub melaksanakan penutupan pelintasan sebidang di Desa Losari, Ambarawa, Kabupaten Semarang. 

Dalam SE tersebut pada point 5(e), menyebutkan bahwa agar melaksanakan penutupan perlintasan sebidang tidak terjaga yang rawan kecelakaan dan/atau menyebabkan terjadinya kecelakaan.

Perlintasan sebidang ini merupakan lokasi di mana pada Minggu (22/5) lalu telah terjadi temperan antara Kereta Wisata dengan mobil minibus berwarna merah. 

Perlintasan sebidang tersebut telah berhasil ditutup dengan portal berupa bentangan rel yang menutup akses jalan di Desa Losari pada pukul 14.00 WIB.

“Usai dilakukan penutupan, ternyata menimbulkan gejolak di masyarakat setempat. Sekitar pukul 15.40 WIB dilaporkan bahwa sudah terjadi kerumunan warga di perlintasan yang baru saja ditutup,” kata Manager Humas Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro dalam keterangan pers. 

Warga setempat beramai-ramai mendatangi perlintasan sebidang tersebut dan menginginkan untuk dibuka kembali, karena dikeluhkan mengakibatkan kemacetan akibat pengalihan jalan imbas penutupan perlintasan sebidang.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network