Ratusan Rumah di Purworejo Terendam Banjir, Aktivitas Warga Lumpuh
Rabu, 01 Juni 2022 | 17:45 WIB
PURWOREJO, iNewsJatenginfo.id – Banjir merendam ratusan rumah di Bagelen, Kabupaten Purworejo. Banjir juga merendam jalan yang mengakibatkan aktivitas warga menjadi lumpuh.
Banjir di Kabupaten Purworejo terjadi setelah hujan deras mengguyur pada Selasa (31/5) malam kemarin. Hingga Rabu (1/6) siang, air masih merendam ratusan rumah.
Aktivitas warga menjadi lumpuh dan bahkan ada yang terisolasi.
“Kami tidak bisa berbuat banyak karena ketinggian banjir mencapai 1 meter. Persediaan makan juga tidak ada,” kata Muhidin, salah satu warga terdampak banjir.
Untuk membeli makanan, warga harus menerobos banjir.
Setiap tahun, banjir sudah menjadi langganan karena luapan Sungai Bogowonto.
Editor : Iman Nurhayanto