get app
inews
Aa Text
Read Next : Sarasehan UMKM: “Kaji Terap Ternak Ayam Petelur Skala UKM se-Jawa Tengah Dorong Inovasi dan Sinergi”

PP Muhammadiyah Resmi Tetapkan 1 Ramadan 1446 H pada 1 Maret dan pada Idulfitri 31 Maret

Rabu, 12 Februari 2025 | 22:31 WIB
header img
Sekretaris PP Muhammadiyah, Muhammad Sayuti. (Foto: Ist)

Dia mengatakan, tinggi bulan pada saat matahari terbenam di Yogyakarta adalah plus 1 derajat 27 menit dan 7 detik, sehingga hilal sudah wujud. Pada saat matahari terbenam Sabtu 27 Mei 2025 Masehi di seluruh wilayah Indonesia bulan berada di atas ufuk, hilal sudah wujud. 

“Karena itu di wilayah Indonesia tanggal 1 Dzulhijjahnya 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon 28 Mei 2025 Masehi,” ucapnya.

“Karena itu hari Arafah 9 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Kamis Pon 5 Juni 2025 dan Iduladha yang berarti 10 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Jumat Wage, tanggal 6 Juni 2025 Masehi,” tuturnya.

Berdasarkan hasil hisab itu, PP Muhammadiyah menetapkan:

- Awal Puasa 1 Ramadan 1446 H jatuh pada hari Sabtu Pahing 1 Maret 2025

- Idulfitri 1 Syawal 1446 H jatuh pada hari Senin Pahing, 31 Maret 2025

- 1 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Rabu Kliwon 28 Mei 2025

- Hari Arafah 9 Dzulhijjah 1446 H jatuh hari Kamis Pon 5 Juni 2025

- Iduladha, 10 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Jumat Wage 6 Juni 2025.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut