get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada! Wabah Bakteri Pemakan Daging di Jepang, Dapat Menyebabkan Kematian dalam 2 hari

Update Lengkap Piala Dunia 2022 Semalam, Jepang-Maroko Lolos, Jerman-Belgia Mudik ke Kampung Halaman

Jum'at, 02 Desember 2022 | 09:46 WIB
header img
Pemain Jepang, Ritsu Doan berselebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Spanyol pada laga Grup E Piala Dunia 2022 di Stadion Khalifa International, Jumat (2/12/2022). (Foto: REUTERS)

Spanyol awalnya memimpin terlebih dulu lewat gol Alvaro Morata pada menit 11'. De javu! Jepang melakukan aksi comeback sama seperti saat melawan Jerman. Dua gol dicetak mereka lewat aksi Ritsu Doan (48') dan Ao Tanaka (51'). Hasil ini membuat Jepang menjadi juara Grup E dan otomatis lolos 16 besar Piala Dunia 2022. Spanyol yang kalah dalam laga ini bisa semringah karena mereka tetap bisa lolos sebagai runner-up.

Pada laga lainnya, Jerman secara mengejutkan tersingkir. Manuel Neuer cs menang 4-2 melawan Kosta Rika pada laga itu. Gol Jerman dicetak oleh Serge Gnabry (10'), Kai Havertz (73', 85'), dan Niclas Fullkrug (89'), sementara Kosta Rika mencetak gol lewat Yeltsin Tejeda (58') dan bunuh diri Neuer (70').

Namun, Jerman terpaksa gigit jari. Kemenangan atas Kosta Rika tidak berarti apa-apa karena Jepang berhasil menghajar Spanyol. Der Panzer pun harus angkat koper lebih cepat dari Piala Dunia 2022. Dengan hasil ini, total sementara ada 14 tim yang sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Berikut hasil lengkap Piala Dunia 2022 semalam:

Kroasia 0-0 Belgia

Kanada 1-2 Maroko

Jepang 2-1 Spanyol

Kosta Rika 2-4 Jerman

Artikel ini telah tayang di  https://www.inews.id/sport/soccer/hasil-lengkap-piala-dunia-2022-semalam-jepang-menang-comeback-lawan-spanyol/all.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut