get app
inews
Aa Read Next : Christian Pulisic Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan atas Empoli 1-0

Hasil AC Milan 3 Vs Inter Milan 2: Rajai Derby della Madonnina, I Rossoneri ke Puncak Klasemen

Minggu, 04 September 2022 | 10:25 WIB
header img
AC Milan merajai Derby della Madonnina. Mereka mengalahkan Inter Milan 3-2 pada giornata kelima Liga Italia di San Siro, Sabtu (3/9/2022) malam WIB. (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

MILAN, iNewsJatenginfo.idAC Milan merajai Derby della Madonnina. Mereka mengalahkan Inter Milan 3-2 pada giornata kelima Liga Italia di San Siro, Sabtu (3/9/2022) malam WIB.

Hasil positif ini membuat I Rossoneri untuk sementara menguasai klasemen. Tim asuhan Stefano Pioli itu mengemas 11 poin.

Jalannya Pertandingan

Pada awal babak pertama, AC Milan dan Inter Milan langsung menampilkan permainan jual beli serangan. Kedua tim berhasil mendapatkan momentumnya masing-masing, namun sayang belum bisa mencetak gol hingga menit ke-10.

Memasuki menit ke-15, Nerazzuri berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Mereka akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-21 lewat sepakan terukur Marcelo Brozovic (21’).

Brozovic berhasil memanfaatkan pola serangan cepat untuk membawa Inter Milan unggul 1-0. Selepas gol tersebut, Rossoneri berupaya untuk langsung menyamakan kedudukan.

Akhirnya, harapan AC Milan berhasil terwujud setelah tendangan keras Rafael Leao (28’) tak dapat dibendung Samir Handanovic. Gol itu berawal dari upaya cerdik Sandro Tonali memotong serangan Inter Milan, AC Milan samakan kedudukan 1-1.

Usai gol tersebut, AC Milan berhasil kembali memegang kendali jalannya pertandingan. Namun sayang, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda babak pertama selesai.

Memasuki babak kedua, kedua tim terlihat lebih agresif dalam melancarkan serangan satu sama lain. Namun demikian, setelah 10 menit pertandingan berjalan, Rossoneri mampu mencetak gol lebih dulu.

Adalah Olivier Giroud (54’) yang mampu mencatatkan namanya di papan skor. Pemain asal Prancis itu berhasil melepaskan tendangan terukur usai menerima umpan Rafael Leao, San Siro bergemuruh setelah AC Milan unggul 2-1.

Enam menit kemudian, dominasi AC Milan kembali berujung menguntungkan. Kali ini, giliran Rafael Leao (60’) yang berhasil membubuhkan namanya di papan skor usai menerima umpan ciamik Giroud, AC Milan menjauh 3-1.
 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Berita iNews Jatenginfo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut