get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah Penyebab Kecelakaan Truk Tabrak Mobil TvOne Hingga Tewaskan 3 Orang di Tol Pemalang

Ditlantas Polda Jateng Terbangkan ELTE Drone, Terdapat 30 Pelanggar Lalu Lintas dalam Tiga Menit

Kamis, 30 November 2023 | 14:01 WIB
header img
Kasatlantas Polres Grobogan AKP Tejo Suwono disaksikan asi Gar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jateng Kompol Indra Hartono bersiap menerbangkan ETLE drone di pertigaan Putat, Kamis (30/11/2023). (Arif Fajar)

GROBOGAN, iNewsJatenginfo.id – Puluhan pengguna jalan baik pengemudi mobil maupun sepeda motor di Pertigaan Putat, Grobogan tertangkap kamera ETLE drone yang diterbangkan Ditlantas Polda Jateng pada Kamis (30/11/2023).

“Tadi sekitar tiga menit ETLE drone kita terbangkan, ada sekitar 30 pelanggar berupa tidak menggunakan helm dan tidak memakai sabuk pengaman,” jelas Kasi Gar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jateng Kompol Indra Hartono.

Dalam kegiatan itu, Kompol Indra didampingi Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Tejo Suwono dan Kanit Turjagwali, Kanit Gakkum, Kanit Regident serta jajaran personel Sat Lantas Grobogan lainnya.

Menurut Kompol Indra penerbangan ETLE drone di lampu lalu lintas pertigaan Putat tersebut dalam rangka sosialisasi, monitoring dan evaluasi penegakan hukum di Satlantas Polres Grobogan.

Kegiatan sosialisasi dan monitoring ini sambung Kompol Indra juga dalam rangka menjaga kondusifitas di Jateng. Mengingat pada bulan November dan Desember merupakan bulan Pemilu 2024.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut