get app
inews
Aa Read Next : Panwaslu Kecamatan Existing Telah Diumumkan, Bawaslu Kota Semarang Buka Kategori Pendaftar Baru

Sikapi Cuaca Panas, Mbak Ita Galakkan Penghijauan dan Perbanyak Taman Pasif

Selasa, 16 Mei 2023 | 19:06 WIB
header img
Wali Kota yang akrab disapa Mbak Ita tersebut mengatakan bahwa gerakan penanaman pohon penghijauan sebenarnya sudah dilakukan sejak lama. Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id - Menyikapi cuaca Kota Semarang yang dalam beberapa waktu terakhir terasa panas, Wali kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu akan kembali menggalakkan gerakan penghijauan untuk membuat Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah tersebut menjadi sejuk.

Wali Kota yang akrab disapa Mbak Ita tersebut mengatakan bahwa gerakan penanaman pohon penghijauan sebenarnya sudah dilakukan sejak lama. Dirinya hanya kembali meminta gerakan penanaman pohon tersebut lebih digencarkan lagi untuk menyikapi persoalan cuaca panas yang banyak dikeluhkan warga masyarakat.

"Kemarin-kemarin kami sudah melakukan penanaman di Waduk Jatibarang, Banjir Kanal Barat. Kami akan lakukan gerakan menanam lagi untuk mencukupi wilayah-wilayah yang belum," jelas Mbak Ita di Kantor Wali kota Semarang, Selasa (16/5/).

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut