get app
inews
Aa Read Next : Berhasil Balikan Keadaan, Timnas Indonesia U-20 Kalahkan Argentina Pada Ajang Seoul Earth On Us Cup

Usai Raih Gelar Juara Piala Dunia, Ini Trofi yang Pernah Diraih Messi Sepanjang Karir Sepakbolanya

Senin, 19 Desember 2022 | 12:24 WIB
header img
Selaian Piala Dunia, ini tropi yang di raih Messi sepanjang karir sepakbolanya. Foto: Reuters

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Selain Piala Dunia, ini trofi yang diraih Messi sepanjang karir sepakbolanya. Deretan trofi yang diraih Lionel Messi sepanjang karier sepakbolanya.

Piala Dunia menjadi trofi terbaru dalam lemarinya, sekaligus yang paling bergengsi. Sang megabintang akhirnya meraih gelar juara paling bergengsi dalam kariernya pada usia 35 tahun.

Lionel Messi sukses membantu Argentina mengalahkan Prancis lewat adu penalti 4-2 di Stadion Lusail, Senin (19/12/2022) dini hari WIB. La Albiceleste – julukan Timnas Argentina – perlu berjuang selama lebih dari 120 menit setelah laga berkesudahan dengan skor 3-3.

Lionel Messi mencetak dua gol dari 90 menit di waktu normal plus babak tambahan. Trofi Piala Dunia adalah yang paling prestisius di kancah sepakbola.

Dengan keberhasilan ini, maka lengkap sudah koleksi gelar prestisius dalam karier Lionel Messi. Sebelumnya, sang penyerang berusia 35 tahun sudah pernah merasakan berbagai gelar juara bersama klubnya, mulai dari Liga Spanyol hingga Liga Champions.

Dia juga telah mengantarkan Argentina menjuarai Copa America pada musim panas 2021 lalu. Di level personal, Lionel Messi menahbiskan dirinya sebagai pemain terbaik lewat Ballon dOr dalam tujuh kesempatan berbeda.

Berbagai rekor yang tak terhitung pun sudah dipecahkan olehnya. Jika dalam bermain video gim ada tamatnya, maka Lionel Messi bisa dibilang telah resmi menamatkan permainannya lewat trofi Piala Dunia. Ibaratnya, penyerang asal Argentina ini telah melalui raja terakhir yang bisa dilampaui oleh seorang pesepakbola dalam kariernya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut