get app
inews
Aa Text
Read Next : Mbak Ita dan Gibran Tanda Tangani MoU Pariwisata dan Budaya

Solo Siap Terima Kedatangan Ribuan Atlet ASEAN Para Games

Jum'at, 01 Juli 2022 | 21:15 WIB
header img
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming bersama Presiden APSF Osoth Bhavilai dan Ketua NPC Indonesia Senny Marbun usiai MoU Penyelenggaraan APG XI 2022, Jumat (1/7). Bambang Dwi Marwoto

Gibran mengatakan, renovasi-renovasi kecil arena yang digunakan untuk pertandingan 14 cabang olahraga sudah selesai dikerjakan. Selain itu, hotel-hotel juga sudah siap semua. Setiap cabang olahraga satu hotel, sehingga memudahkan dalam menjaga protokol kesehatan.

Gibran mengatakan, untuk jadwal pembukaan ASEAN Para Games XI 2022 dan penutupan yang digelar di Stadion Manahan Solo, sudah siap secara detail semua, pada 30 Juli dan 6 Agustus mendatang.\\"Peserta baik atlet dan ofisial yang di bandara langsung dijemput dibawa ke hotel-hotel. Kami memastikan para atlet dan ofisial terlayani dengan baik dan disiapkan hotel-hotel yang terbaik bagi para tamu peserta APG," kata Gibran.

"Jadi semua sudah kami siapkan. Intinya di setiap hotel yang disediakan akan dilakukan protokol kesehatan super ketat. Jadi untuk mitigasi atau pengurangan resiko Covid-19 akan lebih gampang. Dengan segala konsekuensi acara ini tetap berjalan dengan prokes ketat," katanya. 

Gibran menjelaskan, 14 arena cabang olahraga sudah dipastikan semua dan tidak berubah lagi, yakni cabang olahraga atletik di Stadion Manahan Solo, boccia (GOR FKOR UNS), panahan (Lapangan Kota Barat), judo (Tirtonadi Convention Hall), tenis meja (Tirtonadi Convention Hall), angkat berat (Hotel Solo Paragon), renang (GOR Jati Diri Semarang), tenis lapangan (Manahan Solo), catur (Hotel Dwangsa Solo), goalball (GOR UNS), bulu tangkis (Edutorium UMS), sepak bola CP (Stadion UNS), Basket (GOR Sritex) dan voli duduk (GOR UTP).

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut