get app
inews
Aa Read Next : Antibodi Masyarakat Indonesia Kebal Lawan Covid-19 Setelah Tembus 98,5 Persen!

Aparat Polres Banjarnegara Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas, Bagikan Salak Pondoh

Sabtu, 25 Juni 2022 | 10:15 WIB
header img
Aparat Polres Banjarnegara saat saat sosialisasi keselamatan berlalu lintas dalam rangka Operasi Patuh Tahun 2022. Foto: Elis Novit

BANJARNEGARA, iNewsJatenginfo.idPolres Banjarnegara melakukan cara unik saat sosialisasi keselamatan berlalu lintas dalam rangka Operasi Patuh Tahun 2022

Dalam kegiatan sosialisasi, petugas membagikan salak pondoh bagi pengguna jalan. 

Awalnya, puluhan pengendara sepeda motor tampak gugup ketika dihentikan petugas Satlantas Polres Banjarnegara. Namun rasa tegang langsung cair setelah polisi selesai memeriksa kelengkapan surat kendaraan. 

Pasalnya, petugas kemudian membagikan salak pondoh untuk pengendara yang melintas. Terdapat sekitar 150 paket bingkisan berisi salak pondoh dan sembako. 

“Awalnya gugup dan takut saat dihentikan. Tapi setelah diberikan sosialisasi dan dapat hadiah, rasanya lega dan senang,” kata salah satu pengendara, Siti, Jumat (24/6). 

Sementara itu, pembagian salak dilakukan guna mengenalkan produk buah lokal Banjarnegara berupa salak pondoh yang saat ini tengah panen raya. 

Dengan kegiatan Operasi Patuh yang unik dengan bagi-bagi salak, diharapkan bisa memberikan kesan positif kepada masyarakat. 

“Harapannya pesan untuk patuh pada aturan keselamatan berkendara bisa tersampaikan. Sekaligus lebih mengenalkan produk buah lokal bagi pengendara, khususnya yang berasal dari luar kota,” kata Kapolres Banjarnegara, AKBP Hendri Yulianto.  

Sementara itu, selama pelaksanaan Oprasi Patuh Tahun 2022 di Banjarnegara, angka pelanggaran didominasi pengendara sepeda motor. Pelanggaran berupa kelengkapan surat dan tidak menggunakan helm. 

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut