Covid-19 Terus Melandai, Anies: Mudah-mudahan Tidak Perlu Lagi Status PPKM

Bachtiar Rojab
Anies Berharap Tidak Ada Lagi PPKM di Jakarta

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersyukur dengan adanya informasi terkait turunnya status Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jakarta menjadi Level 1. 

Ia pun berharap agar tidak ada lagi level PPKM di Jakarta.

"Kita tentu mensyukuri kondisi stabilnya pandemi di Jakarta makin menurun. Mudah-mudahan nantinya kita tidak perlu lagi berada di dalam status PPKM," ujar Anies Baswedan di Pulau Bidadari Kepulauan Seribu saat meresmikan pembukaan Jakarta Hajatan ke-459, Selasa (24/5).

Lebih lanjut, Anies memaparkan kondisi Covid-19 yang melandai saat ini merupakan hasil kerja bersama. 

Terlebih, pihak yang terjun langsung dalam menangani pandemi Covid-19. Sehingga, ia mengapresiasi seluruh tenaga yang telah berjuang melawan Covid-19.

"Saya ingin menyampaikan secara khusus berterima kasih kepada seluruh tenaga medis ketika kita berada di masa sulit selama pandemi ini mereka bekerja all out menyelamatkan setiap nyawa. Kedua petugas yang bertugas yang mengingatkan warga yang mendisiplinkan warga mereka bekerja nonstop dan mereka berjasa untuk menyelamatkan kita semua," tutur dia.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network