Mendorong Minat Berolahraga di Semarang, Diawali Dari Lingkungan Keluarga

Muhammad Sayyidin Jaya Negara
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara saat Talk Show 'Disiplin Hidup Sehat akan Membangun Bangsa yang Kuat" di Kampus Unisbank Kendeng, Rabu (21/2/2024). Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id - Lingkungan sangat berpengaruh bagi seseorang gemar berolahraga dan pola hidup sehat. Jika lingkungan mendukung dan mendorong semangat hal tersebut (gemar berolahrga), seseorang bisa terpacu untuk gemar berolahraga dan pola hidup sehat. Sebab, olahraga adalah bagian investasi kesehatan yang penting bagi seseorang.

''Saya pun merasakan, bagaimana sulit dan susahnya membangun semangat itu (berolahraga). Pada akhirnya, saya masuk ke lingkungan orang-orang yang gemar olahraga dan berpola hidup sehat. Ini akhirnya mengubah cara pandang dan perilaku keseharian,'' tutur Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara saat Talk Show 'Disiplin Hidup Sehat akan Membangun Bangsa yang Kuat" di Kampus Unisbank Kendeng, Rabu (21/2/2024).

Dengam kondisi tubuh yang fit dan sehat, kata Arnaz, seseorang akan lebih berpikir positif pada sesuatu hal. 

Karena itu, dia mengajak semua civitas Unisbank mulai berolahraga dan menerapkan pola hidup sehat. Acara tersebut mengundang pembicara utama mantan binaragawan nasional I Gusti Agung Rai Kusuma Yudha atau Ade Rai.

Sebuah Syarat

Ade Rai mengatakan, hidup sehat bukanlah sebuah tujuan tetapi syarat untuk mencapai sebuah tujuan. Salah satu upaya menjaga kesehatan adalah dengan mengatur pola makanan.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network