Arnaz juga menegaskan bahwa ia akan berupaya keras mensukseskan Semarang Raya sebagai tuan rumah Porprov XVII Jateng 2026 sekaligus mempertahankan juara umum. Begitu pula dengan sport centre, pihaknya akan terus mendorong Pemkot Semarang mewujudkan realisasinya.
Kerjasama dengan pihak ketiga sebagai bapak asuh, baik perguruan tinggi maupun swasta juga akan terus dikembangkan. Patut dicatat, saat ini sudah ada 8 universitas di Kota Semarang yang sudah siap memberikan beasiswa kepada atlet berprestasi. Juga ada 3 pihak swasta yang siap memberikan fasilitasi sarana latihan kepada para atlet.
Wakil Ketua Bidang II Helly Sulistiyanto menegaskan proses Musorkot berjalan lancar dan aman. Karena hanya ada 1 calon, maka proses pemilihan dilakukan secara musyawarah dan menghasilkan aklamasi terhadap Arnaz Agung Andrarasmara.
“Saat proses penjaringan sebenarnya ada 3 nama yang mengambil formulir pendaftaran namun hanya incumbent yang mengembalikan sehingga proses pemilihan ketua KONI Kota Semarang berlangsung aklamasi,” tegasnya.
Ke depan, ketua terpilih akan menunjuk formatur yang akan mendampingi dirinya menyusun kepengurusan KONI Kota Semarang periode 2023-2027.
“Formatur akan diisi oleh 2 pengurus lama dan 2 pengurus dari cabor yakni renang dan kempo serta tentunya oleh ketua terpilih,” pungkas Helly.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait