Karya Inovasi Mahasiswa, Obat Kumur dari Limbah Kulit Durian

Elde Joyosemito
Tim inovasi Unsoed yang ciptakan obat kumur dari limbah durian. (Foto: Unsoed)

PURWOKERTO, iNewsJatenginfo.id - Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto memiliki karya inovasi unik yakni membuat tablet kumur yang tercipta dari limbah kulit durian. Apa manfaatnya? 

“Manfaatnya adalah untuk mengurangi mengurangi plak gigi dan bau mulut,” kata Siti Mafingah, mahasiswi jurusan Kesehatan Masyarakat Unsoed.

Siti bersama empat anggota tim lainnya, yaitu Ridha Aisya Zahra, Fatmah Trilatifah, dan Rafi Ashza Sejati dari Kesehatan Masyarakat angkatan 2021, serta Musyarifah dari Fisika angkatan 2021 mendaoat bimbingan dosen Indah Setiawati.

Tim tersebut telah membuat inovasi yang menarik dari bahan limbah. Siti menjelaskan bagaimana ide pembuatan tablet kumur dari limbah kulit durian muncul.

“Ide ini berawal dari sisa konsumsi buah durian yang memiliki manfaat kesehatan bagi gigi dan mulut, serta memiliki potensi pasar yang luas,” jelasnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network