Perempuan Cenderung Sering Alami KDRT, Ini 4 Sebabnya!

Tim iNewsSoloRaya.id
Artis yang pernah menjadi korban KDRT. fOTO: kolase iNews.id/Yuyun HU

3. Budaya yang meninggikan laki-laki

Faktor selanjutnya yakni budaya atau norma dalam masyarakat yang kerap memandang atau menganggap laki-laki memiliki status lebih tinggi dibanding perempuan.

Dalam hubungan rumah tangga, perempuan juga diajarkan untuk tunduk pada suami, sehingga harus menerima apa pun perlakuan suami meski itu menyakitinya.

Hal itu diperparah dengan adanya pemahaman awam bahwa perempuan yang mengungkap adanya KDRT justru mengumbar aib suaminya. Padahal, ajaran agama pasti memuliakan perempuan.

4. Kurangnya pendidikan seksual

Kurangnya pendidikan seksual yang memadai, baik di sekolah maupun dari orang tua juga menjadi salah satu alasan perempuan semakin berisiko mengalami kekerasan seksual. 

Pakar pendidik kesehatan seksual mengaitkan kejadian tersebut dengan pendidikan seks, khususnya ajaran seputar hubungan dan persetujuan. 

Banyak orang (baik perempuan maupun laki-laki) yang terlibat dalam kekerasan seksual, tidak menerima banyak bimbingan mengenai hubungan yang sehat. 

Contohnya seperti bagaimana mengenali tanda-tanda hubungan yang tidak sehat, bagaimana menetapkan batasan dan menegaskannya, atau bagaimana mengenali batasan orang lain.

Editor : Iman Nurhayanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network