get app
inews
Aa Read Next : Breaking News! Lionel Messi Resmi Dinobatkan Jadi Pemain Terbaik FIFA 2022

Sejarah Baru, Laga Piala Dunia 2022 Kosta Rika Vs Jerman Bakal Dipimpin Tim Wasit Perempuan

Rabu, 30 November 2022 | 12:24 WIB
header img
Cetak Sejarah: laga Piala Dunia 2022 Kosta Rika vs Jerman bakal dipimpin tim wasit perempuan. Foto: Reuters.

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Cetak Sejarah: laga Piala Dunia 2022 Kosta Rika vs Jerman bakal dipimpin tim wasit perempuan. Tim wasit yang seluruhnya diisi oleh perempuan akan memimpin laga di Piala Dunia 2022.

Hal ini lantas mencetak sejarah baru dalam gelaran Piala Dunia. Sejarah tersebut akan berlangsung di laga Timnas Kosta Rika vs Jerman di matchday terakhir Grup E Piala Dunia 2022.

Pertandingan tersebut akan dilangsungkan di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar pada Jumat (2/12/2022) mendatang. Kedua tim masih mempunyai kans untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Tak heran jika laga ini akan syarat tensi dan gensi.

Tak cuma itu saja, laga Kosta Rika vs Jerman juga akan dipimpin oleh tim wasit lapangan yang seluruhnya adalah perempuan. Stephanie Frappart (Prancis) akan menjadi wasit utama, sekaligus pengadil lapangan wanita pertama di Piala Dunia pria.

Frappart akan ditemani oleh Neuza Back (Brasil) dan Karen Diaz Medina (Meksiko). Belum diketahui siapa yang bertugas sebagai tim Video Assistant Referee (VAR). Namun yang jelas, ketiga wasit perempuan itu akan mencatatkan sejarah di Piala Dunia 2022.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Berita iNews Jatenginfo di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut