JAKARTA, iNews.id - Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Research and Analysis (Sudra), Fadhli Harahab mengatakan, deklarasi Prabowo Subianto maju sebagai calon presiden (capres) 2024 dinilai merupakan simbol dukungan Presiden Joko Widodo terhadap Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut.
Analisis Fadhli Harahab itu, sekaligus menanggapi artikel pemberitaan dari surat kabar nasional Singapura The Straits Times (ST).
Artikel yang dimaksud berjudul Jokowi to decide presidential hopeful he'll endorse, has no plans to run for V-P in 2024: Sourcesyang dipublikasikan pada Sabtu (17/9/2022).
"Deklarasi Prabowo ikut nyapres lagi di 2024 beberapa waktu lalu merupakan simbol dukungan Jokowi bagi Prabowo," tutur Fadhli saat dihubungi Selasa (20/9/2022).
Tak hanya itu, Fadhli merasa bentuk dukungan Jokowi itu diperkuat dengan sejumlah momentum. Salah satunya, kata Fadhli, terkait kunjungan Joko Widodo yang didampingi oleh Prabowo. Dukungan ke Prabowo, kata Fadhli, ditujukan Jokowi agar bisa meneruskan segala program yang belum terealisasi.
"Program, visi-misi Jokowi yang belum selesai dan perlu diteruskan di era selanjutnya. Khususnya program prioritas semacam, IKN, infrastruktur dan beberapa proyek kerjasama dengan berbagai investor," katanya.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta