get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah Sejumlah Nama yang Akan Mengisi 44 Kementrian Pada Kabinet Prabowo-Gibr

Kedatangan Puan, Prabowo Berharap Hadirkan Koalisi Besar di Pemilu 2024

Minggu, 04 September 2022 | 20:11 WIB
header img
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani bertemu di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto berharap partainya bisa membangun koalisi yang besar dalam kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Diketahui, Gerindra saat ini sudah berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Harapan Prabowo itu disampaikan ketika menerima kunjungan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani bersama rombongannya di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).

"Waktu kita juga deklrasikan kerja sama dengan PKB, dari awal kita mengatakan itu juga terbuka. Kita ingin juga kerja sama yang besar, yang solid," kata Prabowo.

Terlebih, kata dia, Partai Gerindra dan PDIP memiliki banyak kesamaan baik secara ideologi kepartaian maupun pandangan-pandangan partai dalam menyikapi kondisi bangsa dan negara Indonesia.

"Jadi saya kira suasana sangat akrab, sangat baik ke depan saya optimis ke depan bersinergi dengan baik," ujarnya.

"Walau pun ini tentunya kita juga akan dengan ketenangan, kejernihan berpikir. Yang penting, orientasi tadi sepakat demi kebaikan bangsa dan kepentingan rakyat Indonesia," tutur dia.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut