Melalui Merti Bongso, Ingatkan Generasi Muda Tentang Perjuangan Pahlawan

Bupati Boyolali, M. Said Hidayat mengapresiasi atas kegiatan Merti Bongso yang digelar di Kota Susu. Menurut orang nomor satu di Kabupaten Boyolali ini, melalui pembersihan patung pahlawan dapat menumbuhkan rasa bersih jiwa dan pada akhirnya akan menumbuhkan cinta pada bangsa tanpa melupakan jasa jasa para pahlawan yang sudah memerdekakan negeri ini.
“Memberikan pembelajaran pada generasi generasi muda di Kabupaten Boyolali ini bahwa kita ada karena ada pula jasa-jasa para pahlawan bangsa ini. Maka ketika kita menjadi bagian dari generasi yang sekarang dan yang akan datang harus terus mampu untuk menumbuhkan cinta kita kepada bangsa negara dan terus mengingat jasa para pahlawan,” pungkas Bupati Said.
Editor : Iman Nurhayanto