Cetak Kader Ulama, Ponpes Almatera Temanggung Bekali Wisudawan dengan Dasar Agama Kuat

Riza Fitroh
Pondok Pesantren Al-Mu’min Muhammadiyah Tembarak (Ponpes Almatera) Temanggung, berupaya mencetak kader ulama, dengan bekal dasar agama yang kuat. 

TEMANGGUNG, iNewsJatenginfo.id – Pondok Pesantren Al-Mu’min Muhammadiyah Tembarak (Ponpes Almatera) Temanggung, berupaya mencetak kader ulama, dengan bekal dasar agama yang kuat. 

Kegiatan Khutbah Wada’ Ke-38, diselenggarakan di Gedung IPHI Jalan Sundoro No.168 Temanggung, Kamis (19/5).

Sebanyak 232 santri diwisuda, terdiri dari 149 santriwati dan 83 santriwan berasal dari kelas IX SMP, MTs dan kelas XII MA dan SMK. 

Panitia Khutbah Wada’, Muhammad Zaki Abdillah, bekerja keras bersama dengan anggotanya untuk kesuksesan acara. Khutbah Wada’ tahun 2022, mengangkat tema “Istiqomah dalam Kebaikan di Tengah Era Digital”.

Direktur Ponpes Almatera, Syamsuri Adnan, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada para orang tua dan wali santri, karena telah memberikan amanat kepada pondok pesantren terhadap putra dan putrinya yang telah menimba ilmu pengetahuan di pesantren.

“Semoga bermanfaat dan ilmu pengetahuan semakin luas di jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Jangan lupa saat telah berilmu tinggi, tetap ingat almamaternya,” pesannya.

“Kemajuan ilmu pengetahuan di era digital yang berkembang dengan pesat, tidak bisa dihindari dan harus dihadapi dengan ilmu pengetahuan agama yang kuat, seperti yang dijabarkan dalam Al-Qur’an surat Al-An’An’am ayat 153 yang selama di pondok telah ditanamkan,” lanjutnya.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network