PURBALINGGA, iNewsJatenginfo.id - Seorang anak bernama Galih Tri Saputra (7 tahun) asal Desa Pelumutan Rt 12 Rw 04, Kabupaten Purbalingga dikabarkan tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga pada Rabu (29/05) sekitar pukul 13.30 Wib.
Adah Sudarsa, selaku Kepala Kantor SAR Cilacap menyebutkan bahwa tim piket menerima informasi tersebut dari BPBD Purbalingga dan membenarkan bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia satu orang anak tenggelam di Sungai Serayu Desa Pelumutan Kecamatan Kemangkon Kabupaten Purbalingga.
Tim rescue dari USS Banyumas langsung diberangkatkan ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian terhadap korban lengkap dengan membawa peralatan SAR di air.
"Setibanya dilokasi kejadian, tim rescue langsung bergabung dengan Tim SAR Gabungan dan koordinasi dengan keluarga serta aparat pemerintah setempat serta mengasessment lokasi kejadian," kata Adah, Kamis (30/5).
Upaya pencarian di hari pertama ini Tim SAR Gabungan melakukan pencarian dengan melakukan penyelaman disekitar lokasi kejadian. Namun hingga pukul 18.00 WIB, hasil pencarian tidak membuahkan hasil.
Editor : Iman Nurhayanto