Dokter Ungkap Cara Pencegahan dan Penanganan Kasus Pneumonia

Vien Dimyati
Dokter ungkap cara mencegah dan penanganan pneumonia (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsJatenginfo.id - Kasus pneumonia misterius sempat menghebohkan masyarakat. Kemunculan mycoplasma pneumonia dari Tiongkok ini memang  cenderung menyerang anak-anak. 

Bahkan di Indonesia kasus mycoplasma pneumonia sudah terdeteksi. Ramainya kasus mycoplasma pneumonia ini sontak membuat para orang tua khawatir akan keselamatan sang buah hati. 

Bahkan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengeluarkan laporan telah terjadi peningkatan kasus undiagnosed pneumonia yang menyerang anak-anak di Tiongkok Utara melalui publikasi di ProMed pada 22 November 2023. 
 
Berdasarkan keterangan WHO, otoritas kesehatan Tiongkok melaporkan peningkatan kasus terjadi di antaranya akibat mycoplasma pneumoniae, yaitu infeksi bakteri umum pada pernapasan yang banyak menyerang anak-anak, sejak Mei 2023. Tak hanya di Tiongkok, wabah pneumonia anak juga terdeteksi di Eropa, khususnya Denmark dan Belanda. 
 
Menyikapi penyebaran wabah pneumonia di dunia, Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit telah mengeluarkan Surat Edaran No. PM.03.01/C/4732/2023 mengenai Kewaspadaan Terhadap Kejadian Mycoplasma pneumonia di Indonesia. Surat edaran ini memerintahkan seluruh instansi terkait untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap Mycoplasma pneumoniae di Indonesia.



Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network