Resmi Berdiri di Unissula, Kini IMM Kota Semarang Miliki 19 Komisariat

Tim iNewsJatenginfo.id
Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kota Semarang akhirnya resmi mendirikan komisariat IMM di Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang. Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id – Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kota Semarang akhirnya resmi mendirikan komisariat IMM di Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang. Pendirian komisariat IMM ditandai dengan surat keputusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM Jawa Tengah Tentang Pembentukan Komisariat IMM Sultan Agung dan surat keputusan Pimpinan oleh PC IMM Kota Semarang.

Sementara itu, pelaksanaan pelantikan berlangsung di Masjid At Taqwa Muhammadiyah Kecamatan Genuk, Jumat (22/12/2023). Dengan mengusung tema “Membangun Jejak Islami: Perjalanan Merintis Organisasi untuk Masa Depan” sebagai bentuk awal sejarah beridirinya IMM di Unissula.

Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan SK PC IMM Kota Semarang oleh Sekretaris Umum, Muhammad Sayyidin Jaya Negara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar oleh Ketua Umum PC IMM Kota Semarang, Burhanudin Robbany.

Pimpinan IMM Sultan Agung Unissula Semarang yang dilantik diantaranya Halim Al Majid Ridho sebagai Ketua Umum, Abiyu Nursahid Madani sebagai Sekretaris Umum, Anisa Ushofi sebagai Bendahara Umum, dan beberapa pimpinan lainnya.

IMM Kota Semarang kini memiliki 19 komisariat yang menyebar di berbagai kampus diantaranya, Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus), Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Semarang, Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Universitas Negeri Semarang (Unnes), Universitas Diponegoro (Undip), Politeknik Negeri Semarang (Polines), Politekik Kesehatan Kementrian Kesehatan (Poltekkes Kemenkes) Semarang, dan yang baru saja berdiri yakni Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network