Program KKN IAIN Kudus, Sejumlah Anggota PKK Desa Blumbangrejo Ikuti Pelatihan Dasar Merajut

Agus Jayanto
Pelatihan Dasar Merajut di Gedung Serbaguna Desa Blumbangrejo, Jumat (15/9).

BLORA, iNewsJatenginfo.id - Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus Program Studi Ekonomi Syariah adakan Pelatihan Dasar Merajut di Gedung Serbaguna Desa Blumbangrejo, Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora, Jumat (15/9).

Pelatihan ini sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan dan menjadi peluang bisnis di Desa Blumbangrejo. 

Kegiatan dipandu oleh Denissa Arifa (mahasiswa KKN IKMB IAIN Kudus Program Studi Ekonomi Syariah). Peserta diajarkan  pelatihan dasar merajut serta di beritahu alat apa saja yang dibutuhkan dalam kegiatan merajut beserta fungsinya. 

Setelah itu, dilanjutkan dengan praktik langsung teknik dasar merajut yang diikuti oleh anggota PKK. Pelatihan ini mendapat respon positif serta mendapatkan antisiasme yang tinggi.

Pelatihan ini mendapatkan respon positif dari peserta pelatihan.

"Saya sangat senang dengan adanya pelatihan dasar merajut ini, dengan belajar dasar merajut kita bisa membuat berbagai macam barang, dan saya bisa mengekspresikan keahlian baru, bisa membuat berbagai macam produk sendiri sehingga lebih efisien," ucap Khoiroh, peserta pelatihan.

Di akhir pelatihan peserta diberikan cinderamata berupa gantungan kunci dari rajutan yang telah dibuat sebelumnya.

"Saat ini para ibu memang perlu berlatih terus di rumah dan berkreasi dengan ide-ide yang akan muncul setelah  tekun melakukan kegiatan merajut ini," katanya Anifah, anggota PKK.

Kita semua tentu berharap agar kegiatan yang dilakukan dapat memberikan manfaat nyata bagi anggota PKK sebagai bekal untuk memulai bisnis dan menghasilkan produk rajut yang berkualitas.

Editor : Iman Nurhayanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network