Jokowi Beri Apresiasi Timnas Indonesia yang Lolos Piala Asia U-23 Pasca Kalahkan Turkmenistan

Bowo
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan keterangan pers usai laga Timnas Indonesia Vs Turkmenistan di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa (12/9/2023) malam. Foto: ist.

SOLO, iNewsJatenginfo.idPresiden Joko Widodo (Jokowi) memberi apresiasi atas lolosnya Tim Nasional (Timnas) Indonesia di Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Turkmenistan, Selasa (12/9/2023) malam. Jokowi menyaksikan langsung pertandingan di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah hingga selesai.  

“Saya datang bersama Ketua PSSI Pak Erick Thohir untuk memberikan dukungan laga pada malam hari ini,” kata Jokowi usai pertandingan.

Dia menilai laga berlangsung sangat keras dan saling menyerang. Dengan hasil 2-0 atas kemenangan Indonesia, merupakan sejarah karena sejak tahun 2012 belum pernah menang melawan Turkmenistan.

Sedikit bercanda, Jokowi menyebut kemenangan ini merupakan hadiah ulang tahun untuk Erick Thohir. Dengan kemenangan yang diraih, maka Indonesia memastikan lolos ke Piala Asia U-23 yang akan berlangsung di Qatar.

Mengingat event akan berlangsung pada April 2024, maka Timnas Indonesia U-23 memiliki persiapan yang panjang dan lebih matang.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network