Digitalisasi SD Penggerak di Solo Jadi Jujukan Studi Tiru IKM

Dwi Jatmiko
Sekolah Penggerak SD Muhammadiyah 1 Ketelan Kota Surakarta Provinsi Jawa Tengah kedatangan tamu dari Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S). Foto: ist

SOLO, iNewsJatenginfo.id –  Sekolah Penggerak SD Muhammadiyah 1 Ketelan Kota Surakarta Provinsi Jawa Tengah kedatangan tamu dari Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S), Kelompok Kerja Guru (KKG) SD/MI Kotagede dan Pakualaman Kota Yogyakarta, Rabu (14/12/2022).

Rombongan yang terdiri dari Sekolah Dasar Negeri, Sekolah Dasar Islam Swasta, dan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga tersebut bertujuan untuk melakukan studi tiru terkait peningkatan pemahaman dalam implementasi kurikulum merdeka (IKM).

“Mantab, SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta digitalisasinya sangat menginspirasi, implementasi Kurikulum Merdekanya sangat bagus cocok untuk referensi yang ingin belajar IKM,” ujar Kepsek SD Muhammadiyah Kleco Hindun Yafa Chotijah.

Mewakili rombongan studi tiru, Hindun juga menyampaikan terima kasih kepada sekolah penggerak yang telah memberikan sambutan hangat kepada rombongan.

”Terima kasih banyak telah mau berbagi akan ilmu yang dimiliki Sekolah Penggerak yang sudah menjadi Program Sekolah Penggerak pertama. Semoga kami juga bisa meniru keberhasilan tersebut dengan  penyesuaian tentunya. Hadir sebanyak 51 peserta dan ikut membersamai Kepala bidang Pembinaan SD Mujino SPd MAcc,” imbuhnya.

Rombongan diajak sharing praktik baik P5 kependekan dari Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Projek ini adalah bagian dari Kurikulum Merdeka. P5 berupaya menjadikan anak didik sebagai penerus anak bangsa yang unggul dan produktif. serta dapat turut berpartisipasi dalam pembangunan global yang berkesinambungan.

"Kebetulan ibu Kepala Sekolah Sri Sayekti bersamaan kegiatan dinas di Lor In Solo, tim diampu SW Winarsi, Imam Priyanto, Sri Martono Lanjarsari dan ikut membersamai pengawas gugus II RA Ajeng Kartini Korwil III Kecamatan Banjarsari Tri Winarni," terang Wakil Kepala Sekolah bidang Humas, Jatmiko.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network