Muhammadiyah dalam menghadapi tantangan kehidupan nasional dan global yang semakin kompleks, berkomitmen menghadirkan gerakan baru yang menggarap program-program strategis sejalan dengan Risalah Islam Berkemajuan yang akan diputuskan pada Muktamar ke-48 ini.
"Islam berkemajuan hadir sebagai “Din al-Hadlarah” yakni agama yang memajukan peradaban yang berorientasi “shalihu li-kulli zaman wa makan”. Islam yang memajukan kehidupan bangsa, sekaligus berwawasan kosmopolitan yang mencerahkan semesta dalam misi utama rahmatan lil-‘alamin," terangnya.
"Kami bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat-Nya, seraya memohon anugerah-Nya agar Muktamar ke-48 terlaksana dengan baik dan sukses, serta menghasilkan keputusan-keputusan terbaik bagi kemajuan umat, bangsa, dan kemanusiaan semesta dalam limpahan berkah-Nya," pungkasnya.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait