PURWAKARTA, iNewsJatenginfo.id – Tangkapan layar kamera CCTV, Detik-detik Bus Warga Baru Nopol T 7639 DB jurusan Purwakarta-Kampung Rambutan menyeruduk dua warung dan satu kantor ekspedisi di Jalan Veteran, Purwakarta, Senin (7/11/2022).
Akibatnya empat orang mengalami luka-luka dan harus menjalani perawatan medis.
Selain menghancurkan bangunan, insiden yang diduga rem blong itu pun merusak dua sepeda motor yang kebetulan sedang berada di sekitar TKP.
Detik-detik kecelakaan lalu lintas ini pun sempat terekam kamera CCTV yang terpasang di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Purwakarta yang berada di seberang TKP. Dalam rekaman terlihat bus tersebut melaju kencang dari arah Purwakarta menuju Sadang.
Tiba-tiba seperti hilang kendali, bus malah oleng ke kiri dan menyeruduk motor dan tiga bangunan yang berada di sebelah kiri jalan.
Lukai Jemaah yang Hendak ke Masjid Akibat dari insiden ini sebanyak empat orang mengalami luka berat dan ringan.
Semua korban dievakuasi ke RSUD Bayu Asih Purwakarta. Menurut salah seorang korban, ketika itu dia dan dua orang lainnya tengah berada di warung.
Tiba-tiba melihat bus yang melaju kencang hilang kendali dan mengarah kepadanya.
"Saya sempat menghindar dengan meloncat ke arah jalan. Alhamdulillah saya hanya luka ringan," kata Deden, korban.
Hasil penyelidikan sementara, polisi menyebutkan, bus tersebut mengangkut 10 penumpang tujuan Jakarta.
Diduga bus terlibat kecelakaan karena rem blong lalu hilang kendali dan menyeruduk tiga bangunan dan dua sepeda motor. "Dalam insiden itu sebanyak empat orang luka-luka.
Mereka terdiri dari dua pengendara motor dan dua warga yang sedang berada di warung. "Kami masih melakukan penyelidikan.
Tapi dugaan sementara akibat rem blong," kata KBO Satlantas Polres Purwakarta, Ipda Jamal Nasir.
Sementara itu, sopir bus langsung diamankan polisi untuk selanjutnya dimintai keterangan. Adapun bangkai bus diderek ke halaman parkir Kantor Dishub Purwakarta.
Artikel ini telah tayang di jabar.inews.id dengan judul " Ngeri, Bus Warga Baru Seruduk Warung dan Kantor Ekspedisi di Purwakarta, 4 Luka ", Klik untuk baca: https://jabar.inews.id/berita/ngeri-bus-warga-baru-seruduk-warung-dan-kantor-ekspedisi-di-purwakarta-4-luka/2.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait