BANTUL, iNewsJatenginfo.id - Sebagian umat Islam di Bantul melaksanakan Salat Idul Adha pada Sabtu (9/7) termasuk Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo dan keluarga. Wabup melaksanakan Salat Id di Lapangan Perumnas Guwosari, Pajangan.
Salat id itu diikuti oleh ratusan warga sekitar. Bertindak sebagai imam dan khotib adalah ustaz Ridwan Taufik dari Yogyakarta.
Joko Purnomo menyebut perayaan Hari raya Idul Adha adalah ibadah dalam meneladani Nabi Ibrahim AS
"Saya mengimbau dan mengajak di hari raya ini kita jadikan untuk lebih meningkatkan ukuwah, meningkat cinta dan kasih kepada sesama dan saling tolong-menolong," ujar Joko.
Joko juga mengajak, momen Idul Adha menjadi tonggak untuk mempertebal Iman dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.
"Selanjutnya kepada seluruh Umat Islam di Kabupaten Bantul saya ucapkan selamat Hari Raya Idul Adha. Semoga Allah senantiasa melimpahkan barokahNya kepada kita semua," ujar Ketua DPC PDI Perjuangan ini.
Sebelumnya Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Bantul Joko Waluyo menyebut ketersediaan ternak di bantul untuk hewan kurban mencukupi.
Berdasarkan data yang ada, jumlah sapi kurban yang dipotong di Bantul pada Lebaran Haji 2021 sekitar 6.500 ekor.
Joko Waluyo mengatakan jika melihat dari tahun lalu maka sapi-sapi yang ada di Bantul tahun ini lebih dari cukup.
Ia mengatakan untuk kebutuhan kambing dan domba untuk hewan kurban seperti yang dipotong pada Idul Adha tahun lalu sebanyak 12.000 ekor.
"Sedangkan ketersediaan kambing dan domba di Bantul lebih dari 20.000 ekor, jadi Insyaallah pelaksanaan kebutuhan hewan kurban baik sapi, kambing, dan domba bisa tercukupi di Bantul," katanya.
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait