Sementara, Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda Evalyn Sebayang selaku pemrakarsa kegiatan mengatakan, tarian gugur gunung ini diselenggarakan secara kolosal karena nilai-nilai kebersamaan yang terkandung di dalamnya.
Dia mengungkapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat dari berbagai daerah dan salut atas antusiasme mereka yang mengikuti kegiatan tersebut.
"Kami ucapkan terima kasih bagi para peserta yang telah mengikuti melalui online dari berbagai daerah, ada yang dari IKN, Banten, Jakarta, Bandung, dan dari banyak pulau lain di seluruh Indonesia," ujarnya.
Senior Manager Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), Sri Widayati mengatakan bahwa pihaknya secara resmi mencatat jumlah peserta yang mengikuti tarian Gugur Gunung secara serentak dalam kesempatan itu mencapai 14.245 peserta.
"Jumlah tersebut berdasarkan penghitungan pada peserta yang mengikuti langsung di alun-alun kota Magelang maupun secara online. Jumlah ini tak hanya memecahkan rekor Indonesia tapi juga memecahkan rekor dunia," ungkapnya saat memberikan keterangan di lokasi kegiatan.
Sebagai pengakuan atas prestasi tersebut, MURI menyerahkan piagam kepada Kapolres Magelang Kota sebagai pemrakarsa dan penyelenggara Pagelaran Tari Gugur Gunung oleh Penari Terbanyak
Editor : Iman Nurhayanto
Artikel Terkait