LLHPB se Jawa Tengah Lakukan Koordinasi Jelang Idul Adha dan Muktamar

Deny Ana I’tikafia
Divisi Lingkungan Hidup (LH) Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana (LLHPB) Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) se Jawa Tengah menghadiri webinar, Selasa (21/6). Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id - Divisi Lingkungan Hidup (LH) Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana (LLHPB) Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) se Jawa Tengah menghadiri webinar, Selasa (21/6).

Kegiatan bertujuan koordinasi jelang Idul Adha yang menjadi salah satu even besar tahun 2022 ini.

Acara dipandu oleh Ketua Divisi LH LLHPB Pimpinan Wilayah Aisyiyah (PWA) Jawa Tengah, Deny Ana I’tikafia. 

Ketua LLHPB PWA Jawa Tengah, Lilik Tri Prihantini berharap agar seluruh anggota LLHPB daerah peduli terhadap sampah.

"Harapan sejak awal, divisi LH LLHPB Jateng merubah perilaku yang tadinya tidak peduli sampai peduli terhadap sampah, Gerakan Muhammadiyah Peduli Sampah (GMPS) sejak awal dirintis adalah Gerakan Pungut Sampah, seiring waktu, tidak hanya memungut tapi berubah menjadi peduli,”ungkapnya.

Kemudian Ketua PWA Jawa tengah, Ummul Baroroh mengajak semuanya untuk waspada.

”Kita semua harus waspada pada ancaman penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan, sehingga harus selektif dalam memilih hewan untuk berqurban. Juga punya PR untuk bentuk mindset merubah perilaku bukan milik LLHPB saja, namum semua cabang bahkan ranting,” ucapnya.

Kegiatan inti disampaikan oleh Ketua Divisli  LH LLHPB Pimpinan Pusat (PP) Aisyiyah, Hening Parlan menyampaikan tentang  LLHPB Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 020/PPA-N/VI/2022 tentang Green Idul Adha 1443 H.

Editor : Iman Nurhayanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network