PURBALINGGA, iNewsJatenginfo.id - Halal bi halal adalah tradisi silaturahmi masyarakat Indonesia yang dilakukan setelah hari Lebaran atau Idul Fitri. Halal bi halal menjadi momen silaturahmi yang ditunggu-tunggu, seperti juga yang dilakukan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Jawa Tengah, HBH digelar di Purbalingga, Sabtu (21/5).
Ketua IDI Cabang Purbalingga, dr Ujang Yanyan Mulyana MM mengatakan, selain Halal bi halal, pertemuan ini juga untuk menggelar Rapat Pleno IDI Wilayah Jawa Tengah.
"Masih di bulan Syawal 1434 H sembari memberikan kesempatan kepada pengurus dari berbagai daerah untuk berhalal bi halal dan silaturahmi, juga untuk saling bertukar informasi, serta meningkatkan manfaat IDI terhadap masyarakat" ujar Ujang.
Ketua IDI Wilayah Jawa Tengah, dr Djoko Handoyo SpB Onk, berharap program sanitasi dan jamban menjadi prioritas bagi program IDI Jateng.
"Meski sudah ada pelonggaran pemakaian masker di luar ruangan, hendaknya kebiasaan baik memakai masker tetap dilanjutkan sebagai upaya preventif agar terhindar dari sakit" ujar Djoko Handoyo.
Sementara itu, Wakil Ketua PB IDI, dr Slamet Budiarto SH MHKes mengatakan, PB IDI akan melakukan koordinasi ke semua IDI Cabang dan pemerintah agar meningkatkan sinergi positif.
Editor : Iman Nurhayanto