get app
inews
Aa Read Next : Nana Sudjana Minta Kerjasama Perlu Terus Ditingkatkan Setelah Kepala Kejati Jateng Berganti

Pemerintah Kabupaten dan Kota di Jateng, Diminta Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:10 WIB
header img
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meminta kepada seluruh pemerintah kabupaten/kota di wilayahnya untuk melakukan koordinasi intensif dengan penyelanggara pemilu. Foto: Ist

SEMARANG, iNewsJatenginfo.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meminta kepada seluruh pemerintah kabupaten/kota di wilayahnya untuk melakukan koordinasi intensif dengan penyelanggara pemilu, guna menyukseskan penyelenggaraan Pilkada serentak 2024. Sebab, saat ini tahapan hajatan politik lokal lima tahunan ini sudah berjalan.

Di bulan Agustus mendatang, sudah mulai dilakukan pendaftaran calon, sementara tahapan pemungutan dan penghitungan suaranya akan dilaksanakan pada November 2024.

"Dalam mendukung penyelenggaraan Pilkada 2024,  KPUD dan Bawaslu harus kita support sepenuhnya," ucap Nana Sudjana usai melantik Pj Bupati Banjarnegara di Gedung Gradhika Bhakti Praja Semarang, Selasa, 28 Mei 2024.

Sinergisitas dan koordinasi harus terus dilakukan antara pemerintah kabupaten/kota, forkopimda, dengan penyelenggara pemilu. Menurut dia, kolaborasi ini harus terus dijaga dengan optimal demi kesuksesan Pilkada Serentak 2024. 

"Tentu perlu adanya rapat koordinasi yang intensif. Saya yakin kalau kita solid dan sinergis, semua akan dapat dihadapi dengan baik," katanya.

Editor : Iman Nurhayanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut